Data Pertandingan Timnas: China Taipei vs Indonesia (11 Oktober 2021)

Tinjauan Singkat

Shin Tae-yong menampilkan tiga debutan dalam daftar sebelas awal. Mereka adalah bek kiri Miftah Anwar Sani, gelandang sayap kiri Ramai Rumakiek, dan gelandang Ricky Kambuaya. Di lini pertahanan, Fachrudin Aryanto dan Victor Igbonefo kembali berduet di jantung pertahanan Timnas setelah terakhir kali pada 25 Maret 2015 dalam uji coba melawan Kamerun di Sidoarjo.

Wasit: Mohammad Arafah (Yordania)
Penonton: Pertandingan tertutup
Kick-off: 20.00 WIB
Live: Indosiar dan Vidio.com

Lini Masa

Menit 260-1Egy Maulana Vikri (assist Ricky Kambuaya)
Menit 460-1Witan Sulaeman menggantikan Adam Alis
Menit 550-2Ricky Kambuaya
Menit 740-2Syahrian Abimanyu menggantikan Evan Dimas
Menit 740-2Ramai Rumakiek menggantikan Egy Maulana Vikri
Menit 90+10-2Kushedya Hari Yudo menggantikan Dedik Setiawan
Menit 90+10-2Kadek Agung menggantikan Ricky Kambuaya
Menit 90+20-2Ryuji Utomo (tekel terlambat)
Menit 90+30-3Witan Sulaeman (assist Kadek Agung)

Detail Gol

Menit 26Dedik Setiawan memberikan bola pendek kepada Rixky Kambuaya di jantung pertahanan China Taipei. Ricky Kambuaya mengoper bola ke sisi kanan kepada Egy Maulana Vikri. Egy Maulana Vikri kemudian mengangkat bola ke depan gawang. Dedik Setiawan mencoba menyambut bola dengan sundulan sambil melompat, tapi bola tidak mengenai kepala Dedik Setiawan. Bola terus bergulir di udara dan kemudian masuk di sisi kanan gawang yang dikawal kiper Shih Shin-an.
Menit 55Evan Dimas menggiring bola di sisi kiri pertahahan China Taipei. Evan Dimas kemudian melepas umpan tarik datar untuk ditujukan kepada Dedik Setiawan. Namun, bola berhasil dihalau oleh pemain China Taipei. Bola sapuan masuk dalam wilayah Ricky Kambuaya yang telah berada di dalam kotak penalti. Sempat mengontrol bola, memindahkan bola dari kaki kanan ke kaki kiri, Ricky Kambuaya kemudian melepas tembakan lurus masuk di sisi atas gawang.
Menit 90+3Tendangan gawang pendek diberikan kiper Muhammad Riyandi kepada Victor Igbonefo yang ada di sampingnya. Masih dari dalam kotak penalti, Victor Igbonefo kemudian melepas bola datar panjang kepada Syahrian Abimanyu di tengah. Syahrian Abimanyu mengoper ke Kadek Agung. Dari garis tengah lapangan Kadek Agung melepas umpan terobosan kepada Witan Sulaeman. Witan Sulaeman berhasil mendapatkan bola, kemudian mendribel bola masuk ke kotak penalti, dan melepas tembakan kaki kiri yang masuk di pojok kanan bawah gawang China Taipei.

Susunan Pemain

China TaipeiIndonesia (4-1-4-1)
Muhammad Riyandi
Asnawi Mangkualam
Ryuji Utomo
Victor Igbonefo
Pratama Arhan
Rachmat Irianto
Egy Maulana Vikri (Ramai Rumakiek)
Evan Dimas (Syahrian Abimanyu)
Ricky Kambuaya (Kadek Agung)
Adam Alis (Witan Sulaeman)
Dedik Setiawan (Kushedya Hari Yudo)
Pelatih: Shin Tae-yong

Add a Comment

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Content is protected !!