Timnas Harus Aktif Mencari Lawan dan Pemain Berkualitas

Timnas dipastikan melewatkan kalender pertandingan FIFA pada periode 30 Agustus-7 September 2021 dengan tanpa melakukan pertandingan..

Seharusnya Timnas bermain melawan China Taipei di play-off Kualifikasi Piala Asia 2023, tapi diundur ke Oktober karena kasus Covid-19 masih tinggi.

Tidak jadi bermain di pertandingan resmi, Timnas memilih juga tidak melakukan pertandingan uji coba di waktu kalender FIFA periode 30 Agustus-7 September 2021.

Kegiatan Timnas pada periode 30 Agustus-10 September 2021 hanya ada di kelompok Timnas U18, yang melakukan pemusatan latihan di Jakarta

Semoga pada kalender pertandingan FIFA periode November 2021 mendatang Timnas melakukan pertandingan uji coba. Sementara untuk Oktober ada play-off lawan China Taipei.

Dengan banyak melakukan pertandingan uji coba internasional, kualitas Timnas bisa meningkat.

Sudah sejak jauh hari FIFA Menyusun kalender pertandingan. Negara anggota menjadi bisa menyusun program untuk Timnas.

Oke semua sulit karena ada Covid-19. Baik itu transportasi maupun lokasi pertandingan. Tetapi bukan kah selalu ada jalan?

Karena itu Timnas harus proaktif. Tempat netral dan lawan pasti bisa dicari dan didapatkan.

Buktinya ada rencana menggelar pertandingan play-off melawan China Taipei di Qatar, yang bebas karantina untuk para pengunjung.

Selain lawan uji coba, sikap proaktif lain juga bisa dilakukan dalam mencari pemain yang bisa menaikkan kualitas Timnas.

Ada begitu banyak pemain keturunan Indonesia di luar negeri. Sikap mereka yang terang-terangan menunjukkan kepada publik bahwa mereka ingin bermain untuk Timnas harus dijemput oleh Timnas.

Timnas jangan hanya menanti mereka datang. Apalagi karena alasan si pemain belum datang dan mengajukan lagi di era kepengurusan yang sekarang

Jangan begitulah

Add a Comment

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Content is protected !!