Data-fakta pemain Timnas U20 dari pertandingan melawan Yaman (19 Februari 2025)

Fitrah Maulana (berdiri kedua dari kanan). Foto: AFC

Data-fakta pemain Timnas Indonesia U20 dari pertandingan terakhir di Grup C Piala Asia AFC U20 2025 melawan Yaman di Shenzhen Football Youth Training Base Centre Stadium, Shenzhen China. Yang paling menarik adalah data-fakta kiper Fitrah Maulana.

Penuh pertama Fitrah Maulana
Kiper asal Bandung ini melakukan penampilan penuh pertamanya bersama Timnas U20 di pertandingan internasional (antar negara/tim nasional). Sebelum melawan Yaman Fitrah Maulana baru satu kali bermain bersama Timnas U20 di laga internasional.

Pada pertandingan debutnya, melawan China di Stadion Madya Senayan Jakarta pada 25 Maret 2024, Fitrah Maulana bermain selama 45 menit di babak kedua. Pertandingan uji coba itu berakhir imbang 1-1. Fitrah Maulana kemasukan pada menit 85.

Jadi, selain penampilan penuh pertama, Fitrah Maulana juga mencatat clean sheet pertamanya bersama Timnas U20 di laga melawan Yaman. Kiper kelahiran 24 Mei 2006 ini melakukan tujuh save, jumlah yang hebat. Dua save di antaranya dilakukan Fitrah Maulana pada menit 90+3 dan 90+4 yang membuat Timnas U20 terhindar dari kekalahan.

Foto: Kamustimnas

Enam penampilan Dony Tri
Bermain penuh melawan Yaman, kapten Dony Tri Pamungkas bersama Kadek Arel dan Toni Firmansyah menjadi tiga pemain yang selalu tampil penuh di tiga pertandingan Grup C Piala Asia AFC U20 2025.

Khusus Dony Tri Pamungkas, bek kiri asal Boyolali ini memiliki catatan enam kali bermain di Piala Asia AFC U20. Dony Tri Pamungkas sebelumnya bermain tiga kali di Piala Asia AFC U20 2023 di Uzbekistan. Dia bermain 71 menit saat melawan Iran, 90 menit ketika melawan Suriah, dan tampil penuh melawan Uzbekistan.

error: Content is protected !!