Komentar Shin Tae-yong setelah Timnas lawan Jepang

Foto: AFC

Shin Tae-yong memberikan keterangan kepada media setelah Timnas kalah 3-1 dari Jepang di ruang konferensi pers Al Thumama Stadium, Doha, Qatar, pada Rabu (24/1/2024).

Pertanyaan dari media officer AFC mengenai pertandingan
Pertama selamat kepada Jepang. Mereka kuat dan tampil hebat. Meski demikian saya tidak puas dengan wasit, yang menurut saya melakukan keputusan-keputusan tidak tepat. Terima kasih kepada para pemain saya yang telah tampil baik.

Pertanyaan media dari Indonesia. Masih percaya ada keajaiban bagi Timnas untuk lolos ke 16 besar?
Apa pun bisa terjadi, tapi saya tidak akan mengatakan apa pun mengenai apa yang akan terjadi di grup lain.

Pertanyaan media dari Korea Selatan. Timnas masih harus menunggu hasil. Apa yang akan dilakukan?
Besok kami akan beristirahat dan menunggu hasil dari pertandingan grup lain. Maju atau tidak ke 16 besar, kami akan beristirahat, tidak ada sesi latihan.

Pertanyaan media dari Indonesia. Dari tiga pertandingan Timnas di fase grup, mana yang penampilannya paling terbaik?
Tentu saja saya puas dengan hasilnya, tidak hanya penampilannya saja, jadi pertandingan melawan Vietnam yang kami menangkan, itu pertandingan yang paling saya senangi.

Pertanyaan media dari Jepang. Timnas mampu bertahan dengan baik, tapi serangan Timnas tidak sebaik bertahannya. Bagaimana Anda menilai serangan Timnas.
Serangan Jepang sangat baik, tetapi ini bukan soal serangan saja.

High pressing Jepang sangat baik. Saat kami dapat menguasai bola, mereka mampu mengambilnya kembali karena tekanannya sangat kuat dan mereka memiliki serangan balik dengan kecepatan yang sangat baik.

Hal tersebut membuat serangan yang kami bangun dari kiper tidak bisa berjalan dengan baik. Sanagt sulit untuk membangun koneksi antar lini dengan baik.

Akan tetapi jangan lupa bahwa pemain-pemain saya masih muda. Mereka masih minim pengalaman. Khususnya saat kami berhasil mengambil penguasaan bola, sangat sulit buat kami untuk membangun permainan.

Pertanyaan media dari Korea Selatan. Dengan tampil di Piala Asia, peningkatan apa yang bisa diperoleh Timnas dan juga Anda sebagai pelatih
Sebagai pelatih kepala, turnamen ini memberi saya kesempatan untuk berkembang dan mendapatkan pengalaman baru.

Timnas Indonesia berada di peringkat 146 dalam ranking FIFA, tapi dari segi penampilan tidak mencerminkan posisi di ranking FIFA.

Saya ingin kembali mengatakan bahwa tim kami adalah yang termuda di Grup D dan kami bermain melawan tim-tim terbaik di Asia. Hal itu akan membantu pemain untuk berkembang.

error: Content is protected !!