Kemenpora Masih Menunggu Kelengkapan Administrasi Sandy Walsh dan Jordi Amat

Pihak Kementerian Pemuda dan Olahraga (Kemenpora) Republik Indonesia ternyata masih menunggu kelengkapan administrasi Sandy Walsh dan Jordi Amat dalam proses naturalisasi mereka.

Demikian yang dikabarkan lembaga kantor berita nasional Antara dalam berita yang tayang di laman Antaranews.com pada Selasa sore (22/2/2022) pukul 17.17 WIB.

Berikut kutipan empat paragraf awal dari berita tersebut.

“Kementerian Pemuda dan Olahraga (Kemenpora) RI masih menunggu kelengkapan administrasi proses naturalisasi dua pemain sepak bola keturunan Indonesia Sandy Walsh dan Jordi Amat yang diharapkan bisa memperkuat tim nasional.

“Saya menunggu karena katanya masih ada yang harus dilengkapi administrasinya dan sekarang sedang disiapkan federasi,” kata Menpora Zainudin Amali di sela saat menghadiri penganugerahan Achsanul Qasasi sebagai guru besar kehormatan dari Universitas Airlangga Surabaya, Selasa.

Pihaknya menyatakan bahwa proses di Kemenpora tidak akan berjalan lama selama administrasinya lengkap.

“Nanti yang butuh waktu itu di Kementerian Hukum dan HAM karena ada alurnya dan memang harus dilakukan dengan teliti. Tapi semua tergantung kecepatan administrasi,” kata Menpora menambahkan.”

Jadi, proses naturalisasi Sandy Walsh dan Jordi Amat masih belum mendekati akhir, karena masih belum masuk ke Kementerian Hukum dan HAM, lalu ke Presiden dan DPR.

PSSI sendiri sebenarnya sudah menyerahkan dokumen Sandy Walsh dan Jordi Amat ke Kemenpora pada 26 Januari 2022, namun ternyata masih ada yang belum lengkap.

Semoga semua berjalan lancar dan cepat. Sandy Walsh sempat menyatakan harapan untuk tampil membela Timnas di Kualifikasi Piala Asia 2023 pada Juni 2022.

Add a Comment

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Content is protected !!