Skuad Timnas U23 Terbang Menggunakan Pesawat Carteran ke Kamboja pada Jumat siang (11/2/2022)

Tim nasional Indonesia U23 akan terbang dengan pesawat carteran ke Kamboja pada Jumat siang (11/2/2022) untuk tampil di kejuaraan AFF U23 pada 14-26 Februari 2022.

“Skuad asuhan Shin Tae-yong ini menggunakan pesawat carter karena tidak setiap hari ada penerbangan menuju ke Phnom Penh, Kamboja,” demikian keterangan di laman pssi.org.

Faktor lain adalah masa pandemi Covid-19. Banyak maskapai penerbangan mengurangi dan memberhentikan sementara penerbangan ke Phnom Penh.

Terbang secara privat dan langsung ke tujuan juga akan lebih melindungi skuad Gruda Muda dari ancaman Covid-19 yang masih menyebar.

Skuad Timnas U23 akan menggunakan pesawat sewaan dari Garuda Indonesia.

“Kami (PSSI) berterima kasih kepada maskapai Garuda yang ikut membantu kelancaran penerbangan menuju Phnom Penh,” ujar Sekjen PSSI Yunus Nusi.

Add a Comment

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Content is protected !!