Pencetak Gol dan Daftar Pemain Timnas saat Mengalahkan Myanmar 4-1

Timnas Indonesia menang 4-1 atas Myanmar dalam pertandingan uji coba kategori FIFA A Match pada Kamis 25 November 2021 di Emirhan Sports Complex Antalya Turki. Berikut data pencetak gol, daftar pemain yang tampil, dan data lainnya.

Pencetak gol
1-0 Ricky Kambuaya 5’ (assist Ezra Walian)
2-0 Irfan Jaya 12’ (assist Alfeandra Dewangga)
3-0 Witan Sulaeman 33’ (assist Ricky Kambuaya)
4-0 Ezra Walian 55’ (penalti)
4-1 Hlaing Bo Bo 73’

Daftar pemain Inti
M. Riyandi
Main 90 menit. Kemasukan setelah gagal menghalau sundulan hasil umpan tendangan bebas

Asnawi Mangkualam
Main 78 menit. Kembali menjadi kapten setelah Evan Dimas keluar, tapi diganti setelah cedera.

Fachrudin Aryanto
Main 90 menit. Tampil solid dan menjadi kapten setelah Asnawi Mangkualam keluar.

Alfeandra Dewangga
Main 90 menit. Menjalani pertandingan debut dan mampu mencetak assist untuk gol kedua.

Pratama Arhan
Main 78 menit. Kali ini tidak terlalu menonjol melalui aksi lemparan jauhnya. Diganti.

Rachmat Irianto
Main 66 menit. Nyaris blunder ketika membiarkan bola di kotak penalti yang kemudian diambil lawan. Diganti.

Witan Sulaeman
Main 90 menit. Mencetak satu gol setelah sukses dalam situasi satu lawan satu dengan kiper.

Evan Dimas
Main 66 menit. Kapten. Menonjol sebagai playmaker, tapi level Myanmar di bawah Afghanistan. Diganti.

Ricky Kambuaya
Main 90 menit. Mencetak satu gol dan satu assist. Tampil spartan. Menghidupkan permainan tim.

Irfan Jaya
Main 66 menit. Mencetak satu gol. Kecepatannya merepotkan pertahanan Myanmar. Diganti.

Ezra Walian
Main 66 menit. Mencetak assist dan gol pertamanya untuk Timnas. Rajin mencari ruang. Diganti.

Daftar pemain pengganti
Ahmad Agung
Main 24 menit. Debut di Timnas setelah menggantikan Rachmat Irianto. Penampilannya biasa saja.

Kadek Agung
Main 24 menit. Pengganti Evan Dimas. Melakukan pelanggaran yang menjadi awal gol Myanmar.

Ramai Rumakiek
Main 24 menit. Pengagnti Irfan Jaya. Cepat, tapi tidak berhasil membantu tim mendapatkan gol tambahan.

Kushedya Yudo
Main 24 menit. Pengganti Ezra Walian. Jarang membahayakan gawang Myanmar.

Marckho Merauje
Main 12 menit. Pengganti Asnawi Mangkualam. Laga debut. Beberapa kali melakukan kesalahan passing.

Edo Febriansyah
Main 12 menit. Pengganti Pratama Arhan. Pertandingan debut. Penampilannya biasa saja.

Cadangan tidak bermain
Cahya Supriadi
Ryuji Utomo
Victor Igbonefo
Yabes Roni
Dedik Setiawan
Hanis Saghara

Data pertandingan
Stadion: Emirhan Sports Complex
Kota: Antalya – Turki
Wasit:
Kick-off: 17.30 (21.30 WIB)

Add a Comment

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Content is protected !!