Indonesia Batal Menjadi Tuan Rumah Kualifikasi Piala Asia Wanita 2022

Konfederasi sepak bola Asia (AFC) membatalkan posisi Indonesia sebagai tuan rumah Grup C Kualifikasi Piala Asia AFC Wanita 2022.

PSSI bisa menerima keputusan AFC karena sadar tingkat kasus Covid-19 masih tinggi di Indonesia.

“Kami menghormati dan tidak ada masalah dengan keputusan AFC. PSSI akan mempersiapkan Timnas Wanita dengan maksimal agar dapat lolos ke putaran final Piala Asia Wanita 2022,” kata Sekjen PSSI, Yunus Nusi, di laman pssi.org.

Rencananya, Grup C Kualifikasi Piala Asia AFC Wanita 2022 akan digelar pada September 2021. Garuda Pertiwi satu grup bersama Korea Utara, Irak, dan Singapura.

Pada September 2021 Indonesia juga menjadi tuan rumah event lain AFC, yakni laga kandang play-off Kualifikasi Piala Asia AFC 2023 melawan China Taipei (7 September).

Selain itu pada 27-31 Oktober 2021 Indonesia juga menjadi tuan rumah Kualifikasi Piala Asia AFC U23 2022. Garuda Muda satu grup bersama Australia, China, dan Brunei.

AFC belum memutuskan nasib event di kelompok putra yang diadakan pada waktu yang berdekatan dengan event putri.

Sementara itu AFC juga membatalkan penyelengaraan Piala Asia AFC Wanita U17 dan U20 2022. Rencananya putaran final Piala Asia AFC Wanita U17 digelar di Indonesia pada 9-22 Mei 2022, sementara untuk U20 di Uzbekistan pada 4-17 April 2022.

Add a Comment

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Content is protected !!