Jay Idzes melakukan penyelamatan yang disebut bernilai seperti gol

Foto: Sassuolo calcio

Bek tengah Timnas Indonesia Jay Idzes melakukan penyelamatan gemilang dan bermain penuh saat Sassuolo menang 0-3 di kandang Atalnata dalam pertandingan pekan ke-11 Serie A Italia pada Minggu (9-11-2025).

Jay Idzes melakukan penyelamatan pada babak pertama, ketika kedudukan masih imbang 0-0. Website Sassuolonews.net menyebut penyelamatan Jay Idzes bernilai seperti gol dan jika tidak melakukan penyelamatan hasil akhir pertandingan mungkin akan berbeda.

Di depan gawang yang sudah kosong, Jay Idzes melompat dan mengorbankan kepalanya terkena bola hasil tembakan keras dari pemain Atalanta Ademola Lookman. Jay Idzes sempat mendapat perawatan setelah melakukan aksi heroik tersebut.

“Sebuah penyelamatan yang bernilai seperti gol. Ia benar-benar mengorbankan dirinya, hampir kehilangan akal, untuk menghentikan tembakan Lookman. Sebuah lompatan untuk melindungi gawang dan skor (saat itu skor imbang 0-0). Mungkin, jika bola itu masuk, kita akan membicarakan pertandingan yang berbeda,” tulis Sassuolonews.net.

Add a Comment

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Content is protected !!