Proses seleksi untuk mencari asisten pelatih Timnas sudah dimulai

Proses seleksi untuk mendapatkan asisten pelatih Timnas asal Indonesia untuk mendampingi pelatih kepala Patrick Kluivert mulai dilakukan.
“Hari ini kita itu menyeleksi asisten pelatih yang lokal, dan besok itu seleksi asisten pelatih fisik. Sehingga dari beberapa yang diseleksi, tentu nanti akan diumumkan secara resmi oleh PSSI. Yang pasti proses seleksi itu pasti akan dipilih dari yang terbaik dari yang baik,” kata Ketua Badan Tim Nasional (BTN) Sumardji, di Jakarta pada Senin (3/2/2025), dikutip dari Antaranews.com.
Pada Senin (3/2/2025), pelatih Persela Zulkifli Syukur melalui akun instagramnya membagikan momen foto bersama Patrick Kluivert bersama tiga asistennya asal Belanda dan juga pelatih kiper Dewa United, Sjoerd Woudenberg.
“Alhamdulillah sesi interview dengan staf pelatih tim nasional sudah selesai. Ini adalah kesempatan yang sangat berharga dalam perjalanan karir saya,dan tidak semua orang bisa mendapatkannya,” tulis Zulkifli Syukur, yang merupakan mantan bek dan kapten Timnas.