Timnas belum tentu juga bermain dengan pola 4-3-3 bersama Patrick Kluivert

Timnas Indonesia belum tentu juga bermain dengan pola 4-3-3, sistem yang disukai pelatih baru Timnas Patrick Kluivert.
Mantan penyerang tim nasional Belanda itu mengaku akrab dengan semua sistem, termasuk formasi 5-3-2, pola yang dimainkan Timnas pada pertandingan terakhir melawan Arab Saudi (19/11).
Patrick Kluivert menjadi salah satu asisten Louis van Gaal saat memegang Belanda di Piala Dunia 2014. Meski saat itu publik Belanda sempat mempertanyakan keputusan Louis van Gaal meninggalkan pola tradisi Belanda 4-3-3 ke 5-3-2, pada akhirnya Belanda terbilang sukses di Piala Dunia 2014.
Belanda melangkah sampai babak semifinal sebelum disingkirkan Argentina melalui adu penalti dan kemudian De Oranje mengalahkan Brasil di perebutan peringkat ketiga.
“Yang terpenting adalah saya suka bermain sepak bola menyerang. Saya suka menguasai bola dan saya familier dengan semua sistem,” kata Patrick Kluivert di Hotel Mulia Jakarta (12/1/2025).
“Saya pernah menjadi asisten pelatih Louis van Gaal pada tahun 2014 dan ia memainkan gaya yang sama dengan yang kita mainkan saat ini,” tambahnya.
“Saya lebih suka bermain 4-3-3 tetapi itu tergantung di mana para pemain juga merasa nyaman. Jadi pertama-tama saya melihat para pemain dan kemudian kami menerapkan gaya apa pun,” ujar Patrick Kluivert.