Daftar pemain untuk seleksi gelombang kedua Timnas U17

Foto: PSSI

Timnas Indonesia U17 memanggil 32 pemain lagi untuk mengikuti gelombang kedua seleksi yang akan berlangsung pada 22-24 Februari 2024 di Jakarta.

“Hari ini, 32 pemain yang ada di gelombang pertama akan dipulangkan, kemudian masuk lagi 32 pemain lain untuk gelombang kedua. Mereka akan memulai seleksi satu hari setelah mereka kumpul lebih dahulu,” kata pelatih Timnas U17 Nova Arianto pada Rabu (21/2/2024) dikutip dari pssi.org.

“Saya berharap bisa lebih banyak pilihan pemain di gelombang kedua, tentu dengan kriteria yang saya maksud sebelumnya, dari postur tinggi badan, kemampuan dan lain sebagainya,” tutur Nova Arianto.

Asisten pelatih Timnas senior dan U23 itu juga mengatakan bahwa pemain harus disiplin. Pemain wajib mengikuti aturan selama TC, seperti hadir tepat waktu saat makan dan mengumpulkan ponsel pada malam hari.

Berikut daftar pemain untuk gelombang kedua seleksi Timnas U17.

PosisiPemain
KiperRobertus Andy Setiawan
Muhammad Nur Ichsan
Dafa Al Gasemi
Muhammad Rizxie Afdillah
BelakangDjone Alexandre Natanael
Sulthan Bagas
Fathi Hafiz Algisa
Magentha Ibrahimovic
Raihan Apriansyah
Andi Faith Jamaludin
Azizu Milanesta
Jerry Santoso
Muzzaki Afif Indra
Ridhwan Hidayat
Tristan Lontoh
Miraj Rizky Sulaiman
TengahMuhammad Fauzan
Vidic Zlatan
Muhammad Tri Akbar
Trsitan Raisa Ibrahim
Muhammad Akma Fadil
Gilang Alviqi
Nabil Khoiron
DepanSigit Rizqullah
Fahri Bahtiar
Muhammad Ridwan
Faiz Fauzan
Daniel Alfredo
Fattan Gaza Witito
Fardan Ary Setiawan
M. Aldiansyah Taher
Raditya Gusti Firmansyah
error: Content is protected !!