Latihan Timnas Sudah Diikuti 25 Pemain
Timnas terus bersiap untuk pertandingan persahabatan melawan Palestina pada 14 Juni 2023 di Stadion Gelora Bung Tomo Surabaya.
Pada Senin malam (12/6/2023), Timnas kembali menggelar latihan di Lapangan THOR Surabaya.
Jumlah pemain yang hadir mengikuti latihan semakin lengkap. Tercatat ada 25 pemain yang hadir di Lapangan THOR.
Tinggal Shayne Pattynama yang belum terlihat. Itu karena dia baru menyelesaikan pertandingan Liga Norwegia bersama Viking FK pada 11 Juni 2023.
Wajah baru yang terlihat dalam latihan antara lain Asnawi Mangkualam, Jordi Amat, dan tiga pemain PSM, Yakob dan Yance Sayuri serta kiper Reza Arya.
Namun tidak seluruh 25 pemain mengikuti latihan bersama. Sandy Walsh masih latihan pemulihan cedera.
Jordi Amat awalnya juga bersama Sandy Walsh melakukan latihan pemulihan bersama fisioterapis, tetapi setelah itu bek pengalaman ini melakukan jogging beberapa putaran lapangan.
Latihan dimulai sekitar pukul 18.36 WIB dan berakhir sekitar pukul 20.18 WIB.
Permainan operan pendek cepat, situasi bola mati, penyelesaian akhir, dan pertahanan menjadi menu latihan malam itu.