Pelatih Timnas Sebut Performa Pemain saat Dua Kali Mengalahkan Timor Leste Jauh dari Performa Terbaik Mereka

Tim nasional Indonesia dua kali mengalahkan Timor Leste pada dua laga uji coba di FIFA Matchday. Namun, tim pelatih menyebut performa pemain jauh dari performa terbaik mereka.

Pada pertandingan pertama, Kamis 27 Januari 2022, Timnas sempat tertinggal 0-1 di babak pertama sebelum akhirnya menang 4-1 atas Timor Leste.

Pada pertandingan kedua yang juga dimainkan di Stadion Kapten I Wayan Dipta Gianyar Bali, Minggu 30 Januari 2022, Timnas menang 3-0 atas Timor Leste.

Asisten pelatih tim nasional Indonesia, Nova Arianto, menyebut rata-rata pemain skuad Garuda tidak berhasil memperlihatkan penampilan terbaik mereka pada dua pertandingan tersebut.

“Banyak catatan didapat pada TC kali ini dan kami tidak bisa menilai penampilan satu atau dua pemain karena hampir rata-rata performa pemain di dua pertandingan kali ini jauh dari performa terbaik mereka,” tulis Nova Arianto dalam akun instagramnya, @novarianto30.

Nova Arianto berharap para pemain Timnas melakukan introspeksi dari penampilan mereka melawan Timor Leste.

“Semua pemain harus bisa mengevaluasi diri apa yang menjadi kekurangan di dua pertanidngan kemarin, karena itu sangat penting kalau pemain ingin berkembang,” tulis Nova Arianto.

Pada laga pertama, gol-gol Timnas dicetak oleh Ricky Kambuaya, Pratama Arhan melalui penalti, dan dua gol bunuh diri pemain Timor Leste.

Pada pertandingan kedua, gol-gol pasukan arahan Shin Tae-yong dicetak oleh Terens Puhiri, Ramai Rumakiek, dan Ricky Kambuaya.

Add a Comment

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Content is protected !!