Fakta Pemain Ofensif Timnas di Dubai
1 Juni 2021
Fakta mengenai pemain lini ofensif Timnas Indonesia dalam dua pertandingan persahabatan internasional di Dubai Uni Emirat Arab.
Timnas kalah 2-3 dari Afghanistan pada 25 Mei 2021 di Stadion Iranian Club Dubai. Empat hari kemudian Timnas menyerah 1-3 dari Oman di Stadion The Sevens Dubai.
Pada dua pertandingan persahabatan tersebut pelatih Shin Tae-yong menurunkan semua pemain ofensif yang dimiliki Timnas dalam pemusatan latihan di Dubai.
Adam Alis
Sayap
Main 2 Gol 1
Egy Maulana Vikri
Sayap – penyerang
Main: 2 Gol: 1
Kushedya Hari Yudo
Penyerang
Main 2 Assist 1
Muhammad Rafli
Penyerang
Main 2
Braif Fatari
Penyerang
Main 2
Saddam Emiruddin Gaffar
Penyerang
Main: 1
Witan Sulaeman
Sayap
Main 2
Osvaldo Haay
Sayap
Main 1
Yakob Sayuri
Sayap
Main 1